Anti Gagal! Berikut Cara Menanam Tomat Agar Berbuah Lebat
Cuaca yang tidak menentu bukan menjadi alasan untuk gagal panen tumbuhan tomat. Sebab cara menanam yang tepat akan mempengaruhi hasilnya. Anda hanya perlu menyiapkan beberapa media tanam dan juga peralatan lainnya. Bagi Anda yang tertarik membudidayakannya, berikut cara menanam tomat yang bisa diterapkan!
5 Tips Menanam Buah Tomat Bisa Berbuah Dengan Cepat dan Lebat
-
Menyiapkan Media Tanam yang Baik dan Benar
Hal pertama yang harus Anda lakukan tentu menyiapkan media tanamnya. Anda bisa menggunakan pot atau polybag untuk membudidayakan tomat. Sebagai media tanamnya, Anda bisa menggunakan kombinasi dari beberapa bahan. Misalnya saja arang sekam, tanah, dan kompos dengan perbandingan 2:1:1.
Jika sudah menyiapkannya, jangan langsung menanam benihnya. Biarkan beberapa hari terlebih dahulu sebelum ditanami agar mineral dalam pupuk bisa tercampur jadi satu dengan tanah. Upayakan untuk memilih media tanam untuk tomat yang memiliki pH 5 sampai 7. Hal ini akan mempengaruhi pertumbuhan tomat nantinya.
-
Memilih Benih Tomat Unggulan yang Akan Ditanam
Untuk mendapatkan tanaman yang sehat dan menghasilkan buah lebat, maka Anda harus paham untuk menentukan bibit unggulan. Caranya cukup mudah, Anda hanya perlu menentukan terlebih dahulu jenis buah tomat mana yang ingin ditanam. Akan lebih baik jika membeli benih yang masih dalam bentuk biji dan menyampaikannya sendiri di rumah.
-
Melakukan Proses Penyemaian Benih Tomat Pada Media Tanam yang Tepat
Setelah Anda mendapatkan benih tomat, langkah selanjutnya yaitu dengan cara menyemaikan benih. Anda bisa menggunakan media semai yang berupa bedengan. Lalu, usahakan untuk menempatkan media semai pada lokasi yang tidak terkena hujan dan sinar matahari secara langsung. Hal ini penting diperhatikan jika ingin benih tumbuh dengan baik.
Selain itu, Anda juga perlu menyiram media semai secara teratur agar tetap dalam kondisi yang lembap. Dengan begitu, bibit yang Anda tanam bisa cepat tumbuh. Setelah bibit menginjak usia 14 haru, maka Anda bisa memberinya pupuk produk nasa untuk merangsang pertumbuhan bibit tomat tersebut.
-
Proses Penanaman dan Perawatan Tumbuhan Tomat
Setelah tahapan persiapan selesai, Anda bisa langsung menanam tomat ke media tanam. Cara mencabut bibit tomat dari media semai harus dilakukan secara pelan pelan agar akarnya tidak terputus. Apabila perlu, Anda bisa menyirami media semai agar mudah dicabut. Selanjutnya, pindahkan pada media tanam yang lebih besar.
Setelah bibit sudah dipindahkan, maka Anda perlu memberikan perawatan secara rutin supaya menjaga tumbuh kembang ke tomat. Untuk beberapa hari pertama, ada baiknya jika Anda menyiramnya secara teratur guna menghindari kekurangan air. Setelahnya, Anda perlu melakukan penyiraman dua hari sekali saja dan beri penyangga kayu agar tumbuh tegak.
-
Masa Pemanenan Tomat
Jika cara menanam tomat yang Anda lakukan tepat dan benar, maka memungkinkan tumbuhan bisa dipanen lebih cepat. Anda bisa memanennya dalam jangka waktu yang tidak sampai 100 hari. Ciri yang menandakan tanaman tomat sudah bisa dipetik hasilnya yaitu perubahan warna pada buah. Awalnya buah berwarna hijau dan menjadi kekuningan.
Agar tumbuhan tomat bisa berbuah lebat dan subur, maka ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Mulai dari pemilihan benih unggul, proses pembenihan, pemilihan media tanam, serta cara merawatnya. Jika ditangani dengan baik dan teratur, tomat yang Anda tanam bisa tumbuh lebih subur. Dengan begitu, Anda bisa memanen lebih cepat dan juga buahnya banyak.