Daftar Harga Mobil Datsun di Indonesia Tahun 2021

March 23, 2021 by No Comments

Datsun adalah produsen mobil yang bisa dianggap masih baru di Indonesia. Datsun merupakan tipe mobil perkotaan yang kelihatan dari bodinya yang lebih kecil. Di Indonesia sendiri, terdapat 3 varian dari mobil ini yang telah populer sampai saat ini, yakni Datsun GO, Datsun GO+, dan Datsun Cross. Datsun GO adalah jenis mobil hatchback, sementara Datsun GO+ adalah jenis mobil MPV; dan Datsun Cross adalah jenis mobil crossover.

Sementara itu bagi Anda yang kebetulan tertarik untuk mengetahui harga-harganya, berikut ini adalah daftar lengkapnya.

  1. Datsun GO Panca

Datsun GO Panca dibanderol dengan harga, pada tipe terendahnya, 112,9 juta rupiah. Sementara tipe tertingginya adalah sekitar 160,5 juta rupiah. Mobil ini bertransmisi manual dan otomatis dan menggunakan bahan bakar bensin. Sementara mesin yang dibawanya dilengkapi dengan daya sebesar 1200 cc.

  1. Datsun GO+ Panca

Tersedia dalam 7 tipe dan 6 warna, Go+ Panca dibanderol sekitar 120 juta rupiah untuk tipe terendahnya. Sementara untuk tipe tertingginya dihargai sekitar 158 juta rupiah.

  1. Datsun Cross

Datsun Cross tersedia dalam 2 tipe dan 7 warna. Untuk tipe terendahnya, varian ini dibanderol sekitar 161,5 juta dan tipe tertingginya seharga 174 juta rupiah. Varian ini juga bertransmisi manual dan otomatis dengan bahan bakar bensin dan power mesin sebesar 1198 cc.