Ketahui Sejarah Kompleks Candi Plaosan

March 21, 2021 by No Comments

Candi plaosan adalah sebutan untuk kompleks candi yang terletak di desa Bugisan, Klaten, Jawa Tengah. Lokasi candi ini dekat dengan candi sewu dan candi prambanan. Candi plaosan termasuk candi bercorak budha dibuktikan dengan adanya stupa, arca budha dan candi pendamping atau candi kecil. Menurut sejarawan, candi plaosan dibangun pada abad 9 oleh raja Rakai Pikatan pada zaman Kerajaan Medang. Kerajaan Medang juga dikenal sebagai kerajaan Mataram Kuno. Kompleks candi ini dibagi menjadi dua yaitu kompleks candi plaosam lor dan kidul. Dulu, kompleks candi ini dikelilingi oleh parit yang berbentuk persegi panjang. Sisa-sisa parit tersebut bisa dilihat di bagian barat dan timur candi. Sekarang, candi plaosan dibuka sebagai tempat wisata. Banyak wisatawan yang berkunjung ke candi tersebut untuk mengetahui sejarahnya atau sekedar berfoto saja. Kompleks candi plaosan lor memiliki dua candi. Candi yang terletak di utara bernama candi induk utara. Pada candi tersebut anda bisa melihat relief yang menggambarkan berbagai tokoh wanita. Sedangkan candi yang satunya diberi nama candi induk selatan. Pada candi ini bisa ditemukan relief yang menggambarkan tokoh laki-laki. Kompleks candi plaosan kidul tidak memiliki candi utama. Anda bisa melihat perwara berbentuk candi dan stupa di kompleks yang satu ini. Harga tiket masuk ke candi plaosan sangat murah hanya 3000 rupiah saja per orang.